Skip to content
Home » Review » Review Asus ROG Swift PG27AQ, Monitor 4K Keren Untuk Gaming Harga Terbaru!

Review Asus ROG Swift PG27AQ, Monitor 4K Keren Untuk Gaming Harga Terbaru!

Asus ROG Swift PG27AQ hadir sebagai monitor 27 inci beresolusi 4K/UHD (3840 x 2160) dengan panel IPS lebar. Bila Anda menginginkan sebuah monitor gaming dengan fitur-fitur melimpah dan mampu mempersembahkan visual tajam dan jernih, monitor ini bisa dijadikan pilihan. Yang hebat dari monitor ini adalah sudah terintegrasi dengan sebuah teknologi dari Nvidia yang mampu membuat visual yang Anda lihat menjadi semakin mulus. Bagi kami monitor ini cocok untuk Anda yang menggunakan PC desktop monster dengan VGA Nvidia GeForece RTX 2080 Ti (SLI). Karena bagi kami monitor Full HD cukup overkill dengan spesifikasi PC high-end/enthusiast. Bila Anda tertarik dengan monitor ini, kami akan memberikan beberapa poin-poin penting mengapa monitor gaming dari Asus ini sangat layak Anda miliki.

Review Asus ROG Swift PG27AQ, Harga Terbaru!

Harga Asus ROG Swift PG27AQ

Monitor gaming besutan Asus ini memiliki banyak fitur yang mampu membawa Anda ke pengalaman gaming next level. Seperti yang kami sebutkan sebelumnya, monitor ini hadir dengan resolusi yang sangat tinggi, dengan tingkat ketajaman yang fantastis. Teknologi Nvidia G-SYNC pun disematkan dalam Asus ROG Swift PG27AQ. Barang ini adalah representasi dari kutipan ada harga, ada rupa. Namun, bila Anda menginginkan sebuah pengalaman gaming baru, Anda bisa merogoh kocek Anda sebesar Rp 13,910,000. Jika dibandingkan dengan monitor gaming ASUS ROG Swift dengan resolusi di bawahnya, harga produk ini juga tidak terlalu signifikan kok.

Performa dan Kinerja Asus ROG Swift PG27AQ

Bagaimana dengan performanya? Mungkin bagi kami, walaupun masih banyak orang yang masih menggunakan monitor Full HD, dan masih banyak produsen-produsen bahkan Asus sendiri masih merilis monitor gaming dengan resolusi Full HD, monitor dengan resolusi 4K sangat layak untuk Anda gunakan sekarang-sekarang ini. Kami rasa juga tidak lama lagi, mungkin sekitar 2 atau 3 tahun lagi (atau mungkin hanya setahun ke depan), resolusi 4K sudah menjadi resolusi normal untuk bermain game. Produk Asus ROG ini sudah terintegrasi dengan teknologi Nvidia G-SYNC yang mampu memberikan gambar tanpa tearing (patah).

Baca Juga  Review Kelebihan TV LG Super UHD dengan Nano Cell, Apa Saja?

Mungkin Anda pernah mendengar istilah Vsync. Vsyncberfungsi untuk mensinkronisasikan frame rate pada game dengan refresh rate monitor untuk stabilitas lebih baik. Jika Vsync dimatikan, memang frame ratenya akan lebih tinggi, namun visual akan terlihat patah karena tidak sinkron. Namun fitur ini membuat kinerja kartu grafis menjadi lebih berat. Akhirnya karena masalah tersebut cukup signifikan ketika bermain game, NVIDIA mencoba untuk menghadirkan teknologi G-SYNC ini yang pada dasarnya memiliki fungsi yang sama dengan Vsync ini. G-SYNC memberikan performa visual seperti ketika Anda menyalakan fitur Vsync namun tidak mengorbankan frame rate ketika bermain game. Maka dari itu, karena hal ini, Anda akan mendapatkan visual yang bagus tanpa harus mengalami lag atau stutter.

Review Asus ROG Swift PG27AQ, Harga Terbaru!

Desain Modern Bisa untuk Multi-display Gaming

Bagi Anda yang menginginkan resolusi lebih, dan jangkauan pandang lebih panjang, Anda tinggal membeli satu atau dua buah monitor ini. Monitor ini hadir dengan desain yang apik karena bezelnya yang tipis sehingga untuk dijadikan multi-display terlihat keren. Bila Anda suka bermain game-game driving simulator, dengan menggunakan monitor ini, Anda akan terasa menyetir di dunia nyata. Namun, kami belum yakin ketika menggunakan monitor ini lebih dari satu Anda akan mendapatkan frame rate tinggi. Apalagi ketika Anda hanya menggunakan sebuah GPU GTX 1080 Ti. Kami kira akan sulit mengejar FPS tinggi.

Fitur Untuk Bermain Game Lebih Lama

Apakah bermain game dengan waktu yang lama cocok menggunakan monitor ROG Swift PG27AQ? Kami dapat menjawab secara yakin ya! Mengapa? Monitor Gaming besutan Asus ini hadir dengan filter Asus Ultra Low Blue Light yang melindungi mata Anda dari cahaya biru yang berbahaya bagi kesehatan mata Anda. Anda dapat secara mudah mengaksesnya dan memilih empat jenis filter yang berbeda. Belum percaya? Asus ROG Swift PG27AQ sudah memiliki sertifikasi dari laboratorium Rheinland yang menyatakan kandungan cahaya birunya rendah.

Baca Juga  Review Lenovo Watch X Spesifikasi Terbaik & Harga Murah!!

Teknologi Flicker-Free menjadikan monitor ini bebas kedip. Ketika Anda bermain game dengan waktu lebih lama, Anda akan tetap merasa nyaman karena peminimalisasian kedipan pada monitor tidak akan membuat mata Anda terasa pegal. Terlebih lagi, teknologi ini ditengarai mampu mencegah ketegangan mata dan efek membahayakan lainnya ketika Anda berlama-lama menatap monitor. Namun, yang bagi kami masih agak kurang dari monitor gaming ini adalah refresh ratenya yang masih 60 Hz.

Pada dasarnya monitor ROR Swift PG27AQ adalah monitor gaming yang cukup dapat diandalkan. Namun, Anda juga dapat menggunakan monitor ini untuk kebutuhan produktifitas seperti video editting atau desain grafis karena warnanya sangat akurat. Tertarik? Apabila Anda sedang mencari monitor yang cocok untuk kebutuhan desain grafis, kami sarankan Anda untuk membeli monitor dari Asus Designo.

Spesifikasi Asus ROG Swift PG27AQ

Fitur Monitor
Luas Layar27 inci
Resolusi Layar3840 x 2160 piksel
Kedalaman Warna1073.7 juta warna
Tipe PanelIPS Panel
Refresh Rate60 Hz
Waktu Respon4 ms
Input/Output
HDMIYes
Output AudioYes
D-SubYes
Dimensi/Berat
Dimensi619.77 x 552.53 x 237.9 mm
Berat7.2 kg

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *