Skip to content
Home » Info » Berikut Smartwatch Terbaik 2020 Fitur Canggih, Apa Saja Ya?

Berikut Smartwatch Terbaik 2020 Fitur Canggih, Apa Saja Ya?

Kali ini Gagastekno akan membahas smartwatch terbaik canggih 2020. Smartwatch kini menjadi tren karena perangkat ini dapat membuat hidup Anda lebih efisien dan juga teratur. Jam tangan pintar tidak hanya memiliki fungsi sebagai petunjuk waktu, namun juga pemberi notifikasi smartphone ketika kita sedang tidak menggunakan smartphone. Tak hanya itu, dengan menggunakan jam tangan pintar, bagi Anda yang gemar berolahraga, perangkat ini dapaat menjadi pelacak kebugaran.

Karena teknologi ini masih tergolong baru, banyak jam tangan pintar yang dibanderol dengan harga yang tinggi. Apalagi yang dibekali dengan fitur-fitur lengkap dan berdasarkan merk, jam tangan pintar ini pasti memiliki harga yang relatif mahal. Namun, bila Anda tetap ingin memiliki perangkat ini tapi tidak ingin membuat kantong Anda jebol, jangan khawatir, artikel Gagastekno kali ini akan membahas smartwatch terbaik 2020. Berikut rekomendasi dari kami.

Kunjungi artikel ini untuk smartwatch dengan harga yang sangat terjangkau.

Smartwatch Terbaik 2019 Fitur Canggih

1. ASUS ZenWatch 3

Harga: Rp 3.500.000

Smartwatch terrbaik canggih 2020 pertama adalah produk dari ASUS yakni ZenWatch 3. Setelah menelurkan 2 generasi jam tangan pintar, kini ASUS mengeluarkan seri ZenWatch terbaru yang tentunya memiliki fitur dan teknologi terbaru. Jam tangan pintar ASUS ZenWatch 5 menghadirkan desain Circle Panel yang membawa tiga Crown Button.

Selain itu, jam tangan ini cukup kokoh karena menggunakan material Cold Forged Metal yang ditengarai memiliki ketahanan terhadap benturan kira-kira mencapai 82% lebih dari bahan metal biasa. Panel 2.5D Curved Edge pada jam tangan pintar ini membuat layarnya terlihat luas dan lebar.

Smartwatch Terbaik 2018

2. Apple Watch Series 5 42mm GPS + Cellular

Harga: Rp 8,100,000

Smartwatch terbaik canggih 2020 kedua adalah Apple Watch Series 5 42mm GPS + Cellular. Apa yang menakjubkan dari jam tangan pintar ini? Sudah tentu fitur yang memungkinkan penggunanya berkomunikasi melalui jam ini. Mengapa hal itu dapat terjadi? Berkat teknologi eSIM, jam tangan pintar ini dapat bekerja layaknya smartphone.

Baca Juga  Spesifikasi Amazfit Verge 2 Terbaru 2019 (Harga Murah!)

Selain itu, Anda dapat menggunakan perintah suara SIRI pada Apple Watch Series 5 42mm GPS + Cellular ini. Untuk memberikan kinerja dan performa yang memuaskan, Apple menyematkan processor dual core 64-bit agar komputasi semakin kencang.

Smartwatch

3. Xiaomi Amazfit Pace

Harga: Rp 1,050,000

Smartwatch terbaik canggih 2020 ketiga adalah Xiamoi Amazfit Pace. Xiaomi sepertinya menjadi raja produk dengan teknologi terkini yang dibanderol dengan harga terjangkau. Bagaimana tidak, produk ini hanya dibanderol dengan harga sekitar 1 jutaan. Walaupun tergolong relatif murah, produk ini menggunakan material yang memiliki ketahanan berstandar IP68.

Jam tangan pintar ini sudah dilengkapi dengan fitur-fitur seperti sensor kesehatan yang mampu memonitor waktu, merekam waktu ketika berolahraga, dan juga memonitor waktu dan kualitas tidur Anda.

Smartwatch Terbaik 2018

4. Samsung Galaxy Watch 46 mm

Harga: Rp 4,550,000

Samsung Galaxy Watch 46 mm kami tempatkan sebagai smartwatch terbaik canggih 2020 diurutan ke-4. Jam tangan pintar ini hadir dengan desain klasik dengan jarum sehingga menampilkan tampilan yang elegan. Selain itu, Samsung Galaxy Watch 46 mm memiliki daya tahan baterai yang sangat kuat. Anda dapat menggunakan jam tangan pintar ini hingga 4 hari tanpa pengisian daya.

Untuk material, jam tangan pintar besutan Samsung ini sudah memiliki sertifikasi IP67 sehingga ketahanannya dapat dipertanggungjawabkan. Agar terjaga dari goresan yang membuat jam tangan pintar ini terlihat tidak apik, Samsung memberikan temperred glass Corning Gorilla Glass.

Smartwatch Terbaik 2018

5. Samsung Gear S3

Harga: Rp 3,580,000

Smartwatch terbaik canggih 2020 urutan terakhir jatuh pada produk Samsung lagi yakni Samsung Gear S3. Jam tangan pintar besutan Samsung ini hadir dengan 2 varian, yaitu Samsung Gear S3 Classic dan Samsung Gear S3 Frontier. Bagi Anda seorang profesional, Gear S3 Classic lebih cocok dengan Anda karena tampilan yang lebih klasik dan elegan.

Baca Juga  Cara Kerja Kopling, Beserta Pengertian dan Fungsinya

Jam tangan pintar seri Gear S3 Classic ini sayangnya tidak memiliki konektivitas LTE, oleh karena itu Anda harus menghubungkannya ke smartphone Samsung Anda ketika inging mendapatkan notifikasi. Bila ingin mendapatkan konektivitas LTE, Anda dapat memilih varian Samsung Gear S3 Frontier. Untuk durabilitas, kedua varian dari seri Gear S3 ini sudah memiliki sertifikasi IP68 sehingga dapat digunakan pada kondisi dalam air dan berdebu.

Smartwatch Terbaik 2018

Demikian artikel dari Gagastekno kali ini tentang smartwatch terbaik canggih 2019. Bagaimana? Sudah menemukan pilihan Anda. Semoga bermanfaat!

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *