Skip to content
Home » Info » 5 Jenis Pompa Air untuk Rumah Serta Fungsi & Kelebihannya

5 Jenis Pompa Air untuk Rumah Serta Fungsi & Kelebihannya

Jenis pompa air untuk rumah tangga ada banyak. Pompa air untuk rumah tangga juga bisa dipakai di ruko atau tempat usaha Anda. Pompa air adalah salah satu peralatan yang penting di rumah. Tanpa pompa air, Anda pasti akan kesulitan menyediakan air di rumah. Jika dulu orang-orang harus menimba air di sumur untuk mengambil air, kini dengan pompa air menyedot air dari sumur bisa dilakukan secara otomatis dan mudah.

Memilih pompa air tidak boleh sembarangan. Sebelum memilih jenis pompa air yang cocok untuk di rumah, kamu harus tahu jenis pompa air yang cocok. Selain itu, Anda juga harus mengetahui fungsi dan kelebihan setiap jenis pompa air.

Jenis Pompa Air Beserta Kelebihannya

Apa saja jenis pompa air yang biasa digunakan di rumah atau pertokoan ? Ada banyak jenis pompa air, Anda tinggal sesuaikan saja dengan kebutuhan dan kedalaman sumur. Dengan mengetahui kedalaman sumur, kamu akan lebih mudah mengetahui jenis pompa yang sesuai kebutuhan. Untuk menghitung kedalaman sumur, lebih baik saat musim kemarau saja. Berikut ini jenis-jenis pompa air sesuai fungsi dan kelebihannya:

1. Pompa Air Sumur Dangkal

Jenis pompa air sumur dangkal cocok untuk penggunaan standar. Kemampuan atau daya sedot pompa air ini cocok untuk kedalaman sumur hingga 9 meter. Daya dorong air pompa sumur dangkal tergolong standar saja. Pompa ini hanya bisa menyemburkan air ke pipa hingga ketinggian 7 meter.

jenis pompa air terbaik

Informasi kemampuan daya hisap dan daya dorong pompa air sumur dangkal biasanya bisa ditemukan di bodi pompa atau kardus kemasan. Selain itu, daya hisap juga bisa dilihat di suction head dan daya dorong mesin pompa bisa dilihat di discharge head.

Baca Juga  8 Rice Cooker Yong Ma Terbaik Model & Harga Terbaru 2021

2. Pompa Air Sumur Dalam

Pompa sumur dalam adalah satu jenis pompa yang terbaik. Pompa ini punya daya hisap dan daya sembur yang kuat. Pompa air sumur dalam terbagi menjadi dua jenis yaitu pompa Semi Jet Pump dan Jet Pump. Pompa air jenis Semi Jet Pump bisa menyedot air hingga kedalaman 11 meter dan bisa memompa air hingga ketinggian 9 meter. Sedangkan untuk jenis Jet Pump bisa menyedot air hingga kedalaman 20 meter.

jenis pompa air paling bagus

Pompa air jenis Jet Pump adalah pompa yang paling banyak digunakan di rumah penduduk. Alasannya karena bisa menyedot air hingga kedalaman lebih dari 15 meter. Selain itu, jenis pompa ini juga cocok dipakai untuk rumah 2 lantai.

3. Pompa Celup

Pompa air celup biasanya digunakan di dalam kolam ikan atau akuarium. Pompa celup ini bekerja dengan cara menyedot dari dalam sumur. Karena bekerja di dalam air, pompa ini sudah dibekali seal khusus supaya komponen listrik di dalam pompa tidak kena air. Sesuai dengan namanya, saat digunakan pompa ini dimasukan ke dalam air. Air yang disedot kemudian dialirkan ke tempat lain untuk disaring atau ditampung.

jenis pompa air yang bagus

Cara kerja pompa air celup menggunakan prinsip kerja sentrifugal kipas. Di mana ketika kipas di bawah pompa berputar akan menyedot air dari dasar kolam. Pompa celup ada banyak jenis dan ukuran. Semakin besar ukuran pompa semakin kencang daya hisapnya. Meski begitu, kemampuan hisap pompa air ini maksimal hanya 5 meter saja.

4. Pompa Air Diesel

Pompa air diesel jarang digunakan di perumahan. Ini karena pompa ini cukup rumit saat dioperasikan. Ditambah lagi, pompa ini membutuhkan bahan bakar solar saat bekerja. Gas buang dari pembakaran juga akan menggangu ketika pompa ini digunakan di rumah. Pompa jenis Diesel banyak digunakan untuk keperluan pertanian atau perkebunan. Pompa ini harus digunakan di ruang terbuka.

Baca Juga  Review Canon EOS M50, Kamera Murah yang Cocok untuk Pemula!

jenis pompa air untuk rumah

Kelebihan dari pompa air diesel adalah bisa menyedot air dalam jumlah besar. Mesin pompa air ini juga bisa Anda gunakan untuk menyedot air banjir yang masuk ke dalam rumah. Sebagai tambahan, pompa jenis ini juga ada yang menggunakan bahan bakar bensin.

5. Pompa Booster

Pompa air booster tidak bisa digunakan sendiri. Sifat kerja pompa ini adalah untuk membantu pompa lain dalam menyedot air. Biasanya pompa ini dipasang di dekat sumber air. Pompa booster dipasang di tengah instalasi pipa air (antara pompa utama dan sumur). Pompa ini berfungsi sebagai penunjang pompa utama supaya bisa menyedot air lebih kuat.

jenis pompa air terbaru

Pompa ini bisa Anda gunakan di rumah jika pompa utama dirasa kurang maksimal untuk memasok air di rumah. Pompa air booster juga biasa digunakan pada instalasi yang membutuhkan pasokan air stabil seperti pada alat pemanas air atau water heater.

Tips Memilih Pompa Air yang Benar

Bagaimana cara memilih pompa air yang benar ? Caranya sangat mudah. Untuk mengetahui mana jenis pompa air yang cocok, terlebih dahulu Anda harus berapa kedalaman sumur di rumah. Untuk sumur dengan kategori dangkal lebih baik gunakan pompa air sumur dangkal. Sedangkan jika kedalaman sumur di atas 9 meter lebih baik pilih pompa air sumur dalam.

Anda juga harus tahu apa saja merk pompa air yang bagus untuk rumah. Merk pompa air terbaik di tahun 2020 adalah:

  1. Grundfos
  2. Shimizu
  3. Wasser
  4. Sanyo
  5. Panasonic
  6. Uchida
  7. DAB
  8. National.

Alangkah baiknya jika setelah mengetahui jenis pompa yang cocok untuk di rumah, Anda segera beli salah satu merk pompa air terbaik di atas. Karena selain kualitasnya sudah teruji, mesin pompa air juga lebih tahan lama dibanding merk abal-abal.

Baca Juga  Cara Mengatur Ukuran Foto Instastory & Info Fitur Terbarunya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *